Lee Ji Eun yang secara profesional lebih dikenal bernama IU, adalah seorang penulis lagu, penyanyi dan aktris asal Korea Selatan.
Profil IU 'I and You' (아이유)
Nama lahir: Lee Ji-eun (이지은)
Tempat lahir: Songjeong-dong, Seoul, Korea Selatan
Tanggal lahir: 16 Mei 1993
Julukan: Nation Little Sister, Nation Sweetheart
Debut: 2008
Agensi: Kakao M
Ahli Profesi: Aktris - Penyanyi
Tinggi: 160 cm
Berat: 47 kg
Golongan darah: A
Zodiak: Taurus (Cerdas dan Konsekuen)
Instagram: @dlwlrma
Twitter: @lily199iu
Channel Youtube: 이지금 [IU Official]
Nama Fandom: Uaena (Kamu mencintaiku)
Fandom Color: Neon / Lime Green
Fakta IU
Masa kecil dan awal kehidupan- Setelah lulus Sekolah Menengah Putri Dongduk pada tahun 2012, IU memutuskan untuk tidak melanjutkan pendidikan sarjana guna membangun karir menyanyinya.
- Saat masih muda, IU sangat bekerja keras untuk mengatasi latar belakang keluarganya yang kurang mampu.
- Ia dan adik lelakinya tinggal terpisah dari orang tuanya di sebuah ruangan kecil bersama nenek dan sepupunya selama lebih dari setahun dalam kondisi kemiskinan yang luar biasa.
- Saat menginjak kelas 7, dia secara resmi memutuskan untuk menjadi seorang penyanyi.
- IU mengikuti audisi di berbagai agensi termasuk JYP, tetapi sering menuai kegagalan.
- IU menandatangani kontrak bersama Kakao M (LOEN Entertainment) di tahun 2007 sebagai trainee dan memulai karir musiknya pada usia 15 dengan album debutnya, Lost and Found.
- Album Growing Up dan IU...IM, membawa namanya meraih kesuksesan mainstream, melalui lagu berjudul Good Day.
- Album berikutnya, A Flower Bookmark, Chat-Shire dan Palette makin mematangkan karirnya di dunia K-pop, di mana IU mempertahankan dominasinya di tangga musik.
- IU debut seni peran pertamanya dalam drama remaja Dream High. Berperan sebagai Kim Pil Sook, seorang gadis sekolah yang pemalu dan kelebihan berat badan, yang bercita-cita menjadi penyanyi profesional.
- IU menulis lagu pertamanya, Hold My Han, untuk OST drama The Greatest Love.
- IU menerbitkan album studio keempatnya, Palette, pada 21 April 2017, di mana ia menjabat sebagai penulis lirik dan produser utama.
- Palette mendapat pujian kritis dan menerima banyak penghargaan, diantaranya Album Pop Terbaik Korean Music Awards ke-15, Album of the Year Melon Music Awards dan Record of the Year (Album) Seoul Music Awards ke-27.
- IU membintangi drama My Mister tvN (Drama terbaik 2018), memainkan karakter Lee Ji An. Drama ini sukses secara komersial dan mendapat rating sebesar 7,3% menjadikannya salah satu drama Korea rating tertinggi dalam sejarah televisi kabel, dan banjir ulasan positif untuk kinerjanya.
- Selama musim panas 2019, IU membintangi drama misteri fantasi Hotel del Luna, yang ditulis oleh Hong Sisters. Drama ini sukses secara komersial, mencatatkan rating tertinggi dalam slot waktu penayangan.
- IU merilis album kesembilannya, Love Poem, pada 1 November. Namun, ia memutuskan untuk menunda rilis EP ke 18 November, karena kepergian Sulli. Love Poem dirilis sesuai rencana dan dengan cepat mencapai sertifikasi all-kill (No. 1 di semua tangga lagu musik).
- Sejak debutnya, IU telah menerima lebih dari 190 nominasi, memenangkan lebih dari 70 nominasi. Memenangkan 11 kali di Melon Music Awards, 5 kali di Mnet Asian Music Awards, 5 kali di Seoul Music Awards, 5 kali di Korean Music Awards dan 3 kali Golden Disc Awards.
- IU telah menerima lima penghargaan Daesang (penghargaan hadiah utama) dari berbagai acara penghargaan.
- Park Jin Young (JYP) mengatakan, dia akan memecat siapa pun yang telah melepaskan IU.
- IU adalah penggemar Kim Tae Woo. Itulah alasannya mengapa IU mencoba audisi di JYP Entertainment.
- IU masuk daftar tahunan Korea Power Celebrity, majalah Forbes sejak 2012.
- Dia ditunjuk sebagai duta besar kehormatan, EXPO 2012 Yeosu Korea.
- IU berteman baik dengan Suzy, Eunji A Pink dan Jiyeon T-ara.
- Juga berteman baik dengan aktris Yoo In Na. Nama panggilan khususnya IU In Na. Yoo In Na adalah inspirasi dan dia terinspirasi olehnya, keduanya sering melakukan banyak perjalanan bersama.
- Lagunya yang berjudul Peach, terinspirasi dari sosok temannya, Sulli. "Aku menulis lirik lagu Peach sambil memikirkan Sulli f(x) dari sudut pandang laki-laki."
- Hobi: Membaca buku, mendengarkan musik dan menjelajahi internet.
- IU lebih nyaman ketika sedang menyendiri dan pusing saat berada di tempat keramaian. ©indofankor.blogspot.com
- Forbes menobatkan IU sebagai salah satu pahlawan Filantropi Asia 2019. IU adalah orang termuda yang masuk dalam daftar dan telah menyumbangkan total 900 juta won (sekitar Rp 11,5 Milyar) sejak 2018.
- Warna favorit: Ungu.
- Makanan favorit: Ikan Mentah dan Ubi Jalar.
- Nomor favorit: 8.
- Dia menyukai musim dingin.
- IU adalah salah satu selebriti berpenghasilan tertinggi di Korea Selatan.
- IU dikabarkan mengencani Eunhyuk Super Junior. Pada 10 November 2012, sebuah foto misterius diunggah di Twitter-nya. Dalam foto itu IU mengenakan piyama dan Eunhyuk bertelanjang dada. Dia menghapus foto tersebut tak lama kemudian.
- Agustus 2013, ia dikabarkan berkencan dengan aktor Lee Hyun Woo setelah sebuah foto keduanya di bioskop menjadi viral. Agensinya menjelaskan kalau mereka cuma berteman.
- IU bertemu Jang Ki Ha pada 2013 dan mulai berkencan selama 4 tahun, tetapi hubungannya berakhir pada Januari 2017.
- Tipe ideal: "Seperti banyak orang pada umumnya, setiap kali ada pria keren di TV, tipe idealku seringkali berubah." Lalu IU menegaskan, "Di hatiku selalu ada Taeyang Big Bang."
Film
- Persona (2019)
- Real (2017) - awards ceremony guide (cameo)
Drama
- Hotel Del Luna (tvN / 2019) - Jang Man Wol
- My Mister | Naui Ajusshi (tvN / 2018) - Lee Ji An
- Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo | Dalui Yeonin - Bobogyungsim Ryeo (SBS / 2016) - Hae Soo
- The Producers | Peurodyusa (KBS2 / 2015) - Cindy (Top Singer)
- Bel Ami | Yebbeun Namja (KBS2 / 2013) - Kim Bo Tong
- You Are The Best! | Choegoda Lee Soon Shin (KBS2 / 2013) - Lee Soon Shin
- Salamander Guru and The Shadow Operation Team | Dolongnyong Dosawa Geulimja Jojagdan (SBS / 2012) - Pickpocket Ji Eun (ep. 6)
- Dream High 2 | Deurim Hai 2 (KBS2 / 2012) - Kim Pil Suk (ep.1)
- Dream High (KBS2 / 2011) - Kim Pil Suk
Diskografi
Album studio- Growing Up (2009)
- Last Fantasy (2011)
- Modern Times (2013)
- Palette (2017)
- Lost and Found
- IU...IM
- Real
- I U
- Can You Hear Me?
- A Flower Bookmark
- Chat-Shire
- A Flower Bookmark 2
- Love Poem
Penghargaan Seni Peran
- Most Popular Actress - 2019 (55th) BaekSang Arts Awards - May 1, 2019
- Best Couple Award (Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo) - 2016 SBS Drama Awards - December 31, 2016
- Best New Actress (You Are The Best! & Bel Ami) - 2013 KBS Drama Awards - December 31, 2013
- Best Couple Award (You Are The Best!) - 2013 KBS Drama Awards - December 31, 2013
>> Daftar Profil, Biodata dan Fakta Aktor
>> Daftar Profil, Biodata dan Fakta Aktris
No comments:
Post a Comment